Pelepasan Kegiatan Pemberdayaan Usaha Kecil dan Industri Rumah Tangga (Pelatihan Menjahit)

  • Jan 30, 2018
  • pejengkangin_putumas

Kegiatan Pemberdayaan Usaha Kecil dan Industri Rumah Tangga ( pelatihan menjahit ) yang dilaksanakan oleh Pemerintah Desa Pejeng Kangin bertujuan untuk memperdayaan Sumber Daya Manusia (SDM) warga sekitar khususnya warga Desa Pejeng Kangin. Kegiatan Pelatihan Menjahit ini bertujuan untuk mengurangi atau menambah aktifitas bagi ibu - ibu dan remaja agar mempunyai ketrampilan dan diharapkan bisa membuka peluang kerja bagi mereka dan ibu-ibu yang mengikuti pelatihan jahit menjahit dapat menambah penghasilan, setidaknya untuk memenuhi keperluan rumah tangga mereka.       Instruktur yang mengajar pelatihan menjahit berasal dari Banjar Pande Desa Pejeng Kecamatan Tampaksiring Kabupaten Gianyar, dengan jumlah peserta pelatihan 10 orang, seperti digambar pakaian yang dikenakan oleh peserta pelatihan adalah hasil karya mereka sendiri. Diharapkan melalui pelatihan ini bisa membuka peluang bagi mereka nantinya kedepannya.